Canang Program Natural Kapital, Utusan Presiden Seychelles Ke Obyek Wisata Manggrove Timika

Lepas menggelar diaolog bersama utusan Presiden Republik Seychelles, Bupati Mimika mengajak Nico Barito mengunjungi obyek wisata mangrove milik kabupaten mimika yang terletak di wilayah Poumako distrik Mimika Timur pada 20 April 2025.

Bupati Mimika Johannes Rettob Lantas memperkenalkan langsung langsung berbagai hasil kerajinan budaya local Mimika yang di jual serta mengajak keliling lokasi obyek wisata mangrove.

Dalam kesempatan tersebut Nico Barito selaku utusan Presiden Republik Seychelles mengatakan, Seychelles maju karena pengembangan wisata alam, namun terkhusus untuk daerah konservasi alam Seychelles telan mencanangkan program natural capital yang telah di kembangkan di beberapa Negara termasuk Indonesia.

Program Natural Kapital di maksud adalah Aset Alam, dimana program ini mencari investasi yang mempunyai komitmen dan perhatian pada alam yang bisa di kelola untuk memberikan nilai tambah lebih kepada daerah maupun masyarakatnya.

Postingan Terbaru