Toko Pangan Menjual Komoditas Harga Murah, Namun Masyarakat Jarang Belanja
Pada
31 Jan, 2025
Timika, papuamctv.com - Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mimika, Yulius Koga, menyebut, Kios Pangan ini sudah dimulai sejak 3 tahun yang lalu. Adapun tujuan utama dari kios pangan ini adalah untuk membantu masyarakat, Namun, walaupun sudah tiga tahun berjalan, sepertinya masyarakat belum terlalu kenal, hal ini di sampaikan kepada wartawan saat di temui di ruangan dinas ketahanan pangan kabupaten mimika, provinsi papua tengah pada, Jumat 31 Januari 2025.
Ia menyampaikan Ada berbagai macam komoditas yang dijual di toko tani dengan harga yang agak murah dari harga pasaran. Mulai dari telur, ayam, tepung, beras, ikan, petatas, keladi, sagu, serta makanan yang diolah dari pangan lokal. Semua komoditas itu diserap dari komunitas binaan Dinas terkait dan Ada juga beberapa komoditas yang diambil dari distributor seperti minyak kita dan beras SPHP.
Yulius menjelaskan bahwa, ia berpikir untuk membuka cabang di 6 Distrik di dalam kota. Agar bisa lebih dekat dan menyentuh langsung ke masyarakat yang ada di kabupaten mimika, Yang penting ada warga di sana yang punya tempat dan mau menjual dengan harga yang kami tentukan.