JOEL Bisa Buat Perubahan di Mimika, Relawan Persaba dan Ohoi Dangarat Dukung 100 Persen
Pada
21 Okt, 2024
Kerukunan Ohoi Dangarat dan Relawan Persatuan Anak Bangsa Nyatakan Dukungan bagi pasangan Johannes Rettob-Emanuel Kemong nomor urut 1 sebagai cabup cawabup Mimika 2024-2029 pada Senin,21 Oktober 2024.
Deklarasi dukungan ini dinyatakan langsung oleh Koordinator Relawan PERSABA dan Ketua Kerukunan Ohoi Dangarat dihadapan Johannes Rettob dan Emmanuel Kemong saat peresmian posko relawan di Perumahan Pemda Mimika, Jalan SP-2 Distrik Mimika Baru.
Dukungan Penuh diberikan bagi pasangan Johannes REttob-Emanuel Kemong karena hanya JOEL yang bias membuat perubahan untuk Mimika yang lebih maju kedepan sebagai orang yang berpengalaman dalam memimpin.
Psangan Nomor Urut 1 Johannes Rettob-Emanuel Kemong mengapresiasi dukungan yang di berikan, dikatakannya perubahan Kabupaten Mimika harus dilakukan bersama masyarakat agar terwujud.
Usai Deklarasi Peresmian Posko dilakukan pasangan JOEL yang di tandai dengan Penabuhan Tifa dan pengguntingan Pita bersama Para Pendukungnya.