Dinkes Mimika Lomba Balita Sehat Sebagai Penghargaan Partisipasi Kesehatan Masyarakat di Mimika
Pada
21 Okt, 2024
Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika menggelar Lomba Balita Sehat dalam rangka pemberian penghargaan partisipasi masyarakat di kabupaten Mimika tahun 2024 pada Senin, 21 Oktober2024 di Aula Kantor Distrik Kuala Kencana.
Giat tersebut di gelar di 6 Distrik yang melibatkan puskesmas, yang di ikuti oleh 2 kategori umur yaitu umur 6 – 24 bulan dan umur 24 hingga 59 bulan dengan cara penilaian mulai dari masa kelahiran, berat badan bayi, Status ASI, Status Imunisasi dan penilaian lainnya.
Dalam lomba tersebut dinas kesehatan mimika juga melibatkan TP-PKK, Dokter spesialis anak dan psikolog untuk menilai tingkat perkembangan anak yang mengikuti lomba tersebut mulai dari pertumbuhan fisik dan pertumbuhan gigi.