Dinkes Mimika Bersama Stakeholder Penilaian Posyandu di Distrik Wania Kelurahan Kamoro Jaya
Pada
24 Okt, 2024
Penilaian Posyandu dalam rangka pemberian penghargaan partisipasi masyarakat oleh Dinas Kesehatan, TP-PKK Kabupaten dan Tim di gelar di wilayah Distrik Wania Posyandu Narani dan Posyandu Bintang Timur Kelurahan Kamoro Jaya pada Kamis, 24 Oktober 2024.
Penilaian Posyandu Dalam rangka pemberian penghargaan partisipasi masyarakat yang di gelar Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika sebagai salahsatu syarat standard posyandu, dimana Penilaian secara independent dilakukan Tim Dinas Kesehatan Mimika, TP-PKK Kabupaten Mimika terkait Insfrastruktur, keaktifan Jumlah Kader, Cakupan Pelayanan Ibu Hamil, Akseptor KB, Imunisasi dan lainnya.
Dikatakannya Posyandu merupakan representasi dari upaya kesehatan berbasis masyarakat, Dirinya mengapresiasi penggiat Posyandu di Mimika, dimana penggiat Posyandu bergerak sendiri dan memakai dana pribadi.
Dikatakannya pelayanan Posyandu sesuai dengan permendagri bukan saja mengurus kesehatan, namun ada tiga isu yang harus di terapkan yaitu pendidikan, Sosial dan Kesehatan, dimana kolaborasi lintas OPD harus dilakukan dalam Pelayanan Posyandu.
Dikatakannya generasi saat ini semua merupakan hasil dari Posyandu, dirinya berharap seluruh masyarakat yang memiliki Bayi Balita, Remaja dan Lansia bisa datang ke Posyandu untuk mendapatkan Edukasi serta pelayanan Kesehatan.
Dikatakan Kapus Wania Marliana Tarukponno, Puskesmas Wania hanya melakukan pendampingan posyandu, persiapan telah dilakukan oleh Kelurahan dan Distrik, Puskesmas Wania bertugas melakukan pelatihan Kader Posyandu dan Malaria serta melakukan pengobatan massal.
Sementara itu Kepala Distrik Wania Matius Sedan, untuk Kader Posyandu insentif diberikan oleh Distrik Wania sebesar 300 Ribu Rupiah sesuai anggaran Distrik, dirinya berharap kedepan adanya tambahan honor bagi Kader yang ada.