Dinas DKP Mimika Peningkatan Ketahanan Pangan Keluarga Bagi 91 Penerima Manfaat di 6 Wilayah
Pada
10 Sep, 2024
Kegiatan peningkatan ketahanan pangan keluarga (family farming) tahun 2024 di gelar dinas ketahanan pangan kabupaten mimika yang di gelar di kampung minabua distrik mimika baru pada 10 september 2024.
Dikatakan kepala dinas ketahanan pangan mimika yulius koga, selain di kampung minabua, giat yang sama juga di gelar di kelurahan otomona distrik mimika baru, kelurahan kamoro jaya distrik wania, kampung inauga distrik wania, kampung hiripau distrik mimika timur, dan kampung nawaripi distrik wania dengan jumlah penerima manfaat sebanyak 91 orang.
Di tambahnya giat family farming tersebut adalah cara memanfaatkan pekarangan rumah menjadi lahan perkebunan, dimana penerima manfaat tersebut sudah terdata akurat lintas sektor, dimana keluarga penerima manfaat adalah keluarga dengan stunting berdasarkan data puskesmas dan kelurahan setempat.
Giat family farming dalam tujuannya untuk menurunkan stunting dan inflasi, dimana penerima manfaat mendapatkan bantuan bibit sayur dan bibit lainnya termasuk pupuk, dan alat alat pertanian kebutuhan family farming atau perkebunan pekarangan.