HUT RI ke-79 Tahun Distrik Amar, Kadistrik Tekankan Semangat Persatuan Dalam Pembangunan Amar

Peringatan HUT RI ke-79 Tahun di wilayah Distrik Amar Kabupaten Mimika turut di gelar aparat Distrik, Kampung dan masyarakat di halaman kantor distrik yang di pimpin Kepala Distrik Amar Aswin Talahatu selaku Inspektur upacara pada 17 Agustus 2024.

Upacara bendera di gelar dengan khidmat, walaupun di guyur hujan deras, prosesi pengibaran sang saka merah putih tetap berlangsung hingga selesai dengan semangat kemerdekaan oleh pasukan pengibar bendera pusaka dari siswa-siswi SMP Negeri Amar.

Dalam pidato yang di sampaikan kepala distrik Amar Aswin Talahatu, disampaikan pesan-pesan persatuan sebagai satu bangsa Indonesia, semangat kemerdekaan harus terus di kobarkan di bumi kamoro tanah amungsa. Kemerdekaan saat ini harus di artikan sebagai semangat pembangunan bersama masyarakat, dimana sesuai visi misi kepala daerah Kabupaten Mimika akan mulai membangun dari kampung ke Kota. Dirinya meminta agar masyarakat harus selalu mendukung program pembangunan oleh pemerintah sebagai apresiasi semangat juang kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam kemeriahan HUT RI ke-79 tahun di Distrik Amar juga di gelar sejumlah perlombaan yang di meriahkan bersama seluruh warga 6 kampung, diantaranya lomba Hias Gapura, lomba kartu Gaplek dan lomba lainnya, yang menyerahan hadiah di serahkan pada puncak HUT RI ke-79 tahun oleh Kepala Distrik Amar Aswin Talahatu dan Pejabat di tingkat distrik Amar.

Postingan Terbaru