Musrenbang Distrik Mimika Baru Rangkum 158 Usulan Prioritas 11 Kelurahan dan 3 Kampung
Pada
14 Mar, 2024
Musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) distrik mimika baru tahun 2024 pada 14 maret resmi di buka pj. Sekda mimika ida wahyuni dengan penabuhan tifa bersama kepala bappeda mimika yohana paliling, kepala distrik miru joel luhukay dan stakeholder lainnya.
Dalam sambutan bupati yang dibacakannya, pj. Sekda ida wahyuni menyampaikan musrenbang merupakan musyawarah bersama pemangku kepentingan di tingkat distrik dan setingkat kelurahan/ kampung yang diselaraskan dengan program pembangunan di tingkat kabupaten.
Musrenbang tingkat distrik mimika baru di gelar bersama 11 kelurahan dan 3 kampung serta stakeholder lainnya yang mendapatkan asistensi dari bappeda mimika yang dihadiri kepala bappeda yohana paliling beserta jajarannya.
Dari berbagai usulan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial dan budaya serta sektor lainnya, terangkum 158 usulan program prioritas yang didominasi program insfrastruktur seperti jalan dan jembatan yang merupakan kebutuhan prioritas.
Program usulan yang telah terangkum nantinya akan di bawa didalam giat forum opd, dimana pihak distrik nantinya akan berhadapan langsung dengan opd terkait dengan asistensi bappeda mimika yang kemudian dilakukan penyelarasan rencana kerja di masing-masing organisasi perangkat daerah untuk tahun 2025 mendatang.