DP3AP2KB dan BKKBN Papua Advokasi Pendidikan Kependudukan Bagi Siswa SD dan SMP

Dinas pemberdayaan perempuan perlindungan anak pengendalian penduduk dan keluarga berencana kabupaten mimika dalam upaya pembentukan generasi berencana dimasa mendatang, menggelar advokasi, sosialisasi dan fasilitasi pendidikan kependudukan jalur formal di satuan pendidikan jenjang sd/mi dan sltp/mts, jalur nonformal dan informal yang di buka pj. Bupati mimika valentinus sumito pada 8 agustus 2023.

Dalam kegiatan yang di hadiri perwakilan guru dan siswa tersebut, edukasi tentang pentingnya advokasi dan sosialisasi sekolah siaga kependudukan sebagai salahsatu upaya penyeimbangan laju pertumbuhan penduduk melalui jalur sekolah dalam tujuan pembentukan generasi penerus bangsa yang berkualitas, memiliki pengetahuan, pemahaman dan kesadaran serta sikap dan perilaku yang berwawasan kependudukan.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan singkat pj. Bupati mimika valentinus sumito pentingnya ilmu kependudukan bagi siswa dalam peningkatan wawasan serta pendidikan mental sebagai langkah awal mawas diri dalam menunjang tumbuh kembang anak yang tentunya tidak terlepas dari peran guru di sekolah maupun orang tua di lingkungan keluarga. Beberapa upaya yang akan dilakukan pemerintah dalam menunjang tertib siswa saat jam sekolah diantaranya akan di bangun kerjasama lintas sektor sebagai bentuk pengawasan kedepan.

Dalam kesempatan sambutan kepala perwakilan bkkbn provinsi papua nerius auparay mengharapkan kedepan pendidikan kependudukan ini menjadi salahsatu edukasi yang dapat membentuk generasi muda papua yang lebih baik kedepan.

Postingan Terbaru