Tokoh Masyarakat Mimika Yoseph Yopi Kilangin Berpulang, Mimika Kembali Berduka

Salahsatu tokoh suku amungme yang pernah menjabat sebagai ketua dprd mimika yoseph yopi kilangin tutup usia pada 22 maret 2023 pukul 06.00 wit di rsud mimika, saat ini almarhum disemayamkan di rumah duka oleh keluarga untuk menunggu keluarga lainnya hingga prosesi pemakaman.

Yoseph yopi kilangin juga merupakan anak dari tokoh pendidikan mimika mozes kilangin, yang saat ini namanya di abadikan sebagai nama bandara di kabupaten mimika.

Dalam sepak terjangnya sebagai tokoh masyarakat, banyak prestasi yang telah di torehkannya dalam memberikan sumbangsih pembangunan di mimika, dirinya juga pernah dipercayakan sebagai ketua koni mimika dan sebagai direktur yayasan charitas serta sebagai salahsatu pendiri lpmak yang saat ini telah menjadi yayasan pengembangan masyarakat amungme dan kamoro sebagai wadah yang di pakai untuk pengembangan masyarakat tujuh suku oleh pt. Freeport indonesia.

Yopi kilangin dikenal sebagai tokoh mimika yang rendah hati dan sangat penyayang dimata keluarga besarnya, dirinya berpulang meninggalkan seorang istri dan empat orang anak.

Dari pantauan papuamctv.com, direncanakan jenasah almarhum akan disemayamkan di rumah orang tuanya di jalan kesehatan untuk prosesi ibadah kedukaan oleh keluarga.

Postingan Terbaru