Hadiri Musrenbang Distrik Mimika Baru, Bappeda Mimika Apresiasi Distrik Perdana Pakai SIPD.

Dalam kesempatan pelaksanaan musyawarah rencana pembangunan yang di gelar distrik mimika baru tahun 2023 pada 14 maret di grand tembaga timika yang di hadiri perwakilan 11 kelurahan dan 3 kampung, perwakilan opd, anggota dprd mimika serta lintas sektor lainnya, sekretaris bappeda mimika yoseph manggasa mewakili kepala bappeda mimika yohana paliling mengapresiasi distrik mimika baru yang melaksanakan musrenbang secara sistem menggunakan sistem informasi pemerintahan daerah (sipd).

Dikatakannya distrik mimika baru harus menjadi contoh bagi 17 distrik lainnya dalam penerapan musrenbang dengan sipd, dimana saat ini berdasarkan aturan pemerintah yaitu amanat dari uu 23 tahun 2014 pasal 391 dimana pemerintah daerah wajib menyediakan informasi pemerintahan daerah, yang dikelola dalam suatu sistem informasi pemerintahan daerah. Penggunaan sipd dipertegas melalui permendagri nomor 70 tahun 2019 tentang sistem informasi pemerintahan daerah.

Sipd adalah suatu sistem yang mendokumentasikan, mengadministrasikan, serta mengolah data pembangunan daerah menjadi informasi yang disajikan kepada masyarakat dan sebagai bahan pengambilan keputusan dalam rangka perencanaan, pelaksanaan, evaluasi kinerja pemerintah daerah dalam tujuan untuk mengoptimalkan pemanfaatan data dan informasi pembangunan daerah.

Postingan Terbaru