Peringati Hut KKSS Ke 46, Warga KKSS Lintas Provinsi Gelar Silaturahmi dan Doa Awal Tahun 2023
Pada
17 Jan, 2023
Kerukunan keluarga sulawesi selatan kabupaten mimika dengan semangat sipakatau, sipakalebbi, sipakainge bersama membangun papua dan mimika yang aman damai dan sejahtera, menggelar silahturahmi akbar kkss lintas provinsi serta doa bersama awal tahun lintas agama dalam peringatan hut kkss ke-46 tahun yang di gelar di gedung eme neme yauware 16 januari 2023.
Dalam kesempatan tersebut turut hadir plt. Bupati mimika johannes rettob yang kemudian dipakaikan pakaian adat sulawesi selatan sebagai bentuk penghormatan kepada kepala daerah sebagai pimpinan tertinggi.
Johannes rettob dalam kesempatan hut kkss ke 46 tahun tersebut mewakili pemerintah mengajak warga kkss bersama membangun kabupaten mimika dalam kolaborasi, koordinasi, bertoleransi baik itu dengan kerukunan lain yang ada di mimika lintas suku maupun agama.
Ketua bpd kkss mimika syamsuddin dalam sambutannya mengatakan akan terus mendukung program pembangunan mimika yang lebih maju kedepan, mempererat toleransi dalam tujuan mempererat tali silaturahmi.
Peringatan hut kkss ke-46 tahun yang di gelar di mimika juga di hadiri kkss nabire, kkss kabupaten/ kota jayapura, kkss kabupaten asmat dan dari kabupaten lainnya. Puncak acara hut kkss ke 46 tahun di tutup dengan pemotongan tumpeng bersama seluruh perwakilan warga kerukunan kkss.