Lestari Budaya Papua, Mahasiswa Magister PGSD FKIP Uncen Gelar Pentas Seni Teater Budaya Amor
Pada
25 Jun, 2022
Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan program magister pendidikan dasar universitas cenderawasih sebagai bentuk pelestarian nilai-nilai budaya di tanah papua dan sebagai pembelajaran di sekolah menggelar pementasan seni teater budaya suku amungme dan kamoro yang di atraksikan oleh mahasiswa magister program pasca sarjana (pgsd) fkip uncen di ballroom hotel 66 timika 24 juni 2022.
Dalam pagelaran tersebut, mahasiswa pgsd fkip uncen menampilkan cerita rakyat papua suku kamoro tentang dua anak yang tersesat di hutan dengan judul airu yamane maenambiti ikawaa dan cerita rakyat legenda terjadinya gunung nemangkawi tentang kisah aopeya dan takomameyao.
Selain sebagai bentuk pelestarian budaya suku asli di mimika, pementasan seni budaya tersebut juga sebagai ujian mata kuliah seni budaya dan prakarya mahasiswa magister pasca sarjana pendidikan guru sekolah dasar fkip universitas cenderawasih yang dibawakan oleh kelompok satu dan kelompok tiga mahasiswa pgsd fkip uncen.
Dikatakan ketua program studi magister pendidikan dasar uncen dr.kusdiyanto,mpd, program magister ini merupakan program yang tergolong baru dan pertama di papua yang baru memiliki 64 mahasiswa yang tersebar di empat kabupaten yaitu kabupaten dan kota jayapura, kabupaten mimika, manokwari dan teluk wondama.
Dalam pementasan tersebut, output yang diharapkan karya akhir dari mahasiswa dapat diterapkan dalam bentuk tulisan ilmiah dan di kaji secara ilimiah serta di integrasikan dalam pembelajaran di sekolah.