IKEMAL Mimika Peringati Hari Pattimura Ke 205 Sebagai Simbol Persatuan dan Bela NKRI
Pada
28 Mei, 2022
Ikatan keluarga maluku (kemal) di mimika papua memperingati hari pattimura ke 205 yang dirangkai sekaligus dengan halal bi halal idul fitri 1443 hijriah yang di gelar bersama di halaman gedung eme neme yauware timika pada 27 mei 2022 dengan kemeriahan tarian adat maluku, grup qasidah serta artis timika.
Kegiatan di awali penyalaan obor pattimura sebagai simbol semangat pattimura yang telah berjuang sebagai pahlawan nasional republik indonesia dalam mengusir penjajah di maluku yaitu thomas matulessy yang dikenal dengan sebutan kapitan pattimura, yang dalam kesempatan tersebut dilakukan asisten i setda mimika yulianus sasarari mewakili bupati.
Dalam sambutan bupati disampaikan, perjuangan pattimura sebagai pahlawan nasional hendaknya menjadi cermin generasi muda saat ini untuk tetap menjaga persatuan dan kebhinekaan dalam kerangka negara kesatuan republik indonesia serta mengisi kemerdekaan dengan pembangunan.
Dalam peringatan tersebut juga di panjatkan doa bersama dua agama besar islam dan kristen bersama seluruh warga maluku yang hadir dalam tujuan membangun toleransi antar agama dan bermasyarakat di kabupaten mimika yang di lanjutkan dengan bersilahturahmi antar warga kerukunan maluku lintas agama dan kerukunan.