Terpilih Sebagai Ketua Binfora Mimika 2021-2026, Richard Wakum Harap Binfora Bisa Jadi Teladan
Pada
18 Sep, 2021
Richard Wakum terpilih sebagai Ketua Kerukunan Biak Numfor Raja Ampat ( Binfora) Mimika yang di kukuhkan Mananwir Eba Sub Byaki dalam Badan Pengurus Binfora Periode 2021-2025 bersama pengurusnya melalui prosesi adat biak.
Iringan tarian wor yak yaker serta prosesi adat dilakukan, mengantarkan ketua binfora dalam proses pengukuhan ketua dan pengurusnya dalam masa pelayanan enam tahun kedepan bagi masyarakat binfora yang di kukuhkan oleh eba sub byaki apolos sroyer di dampingi perwakilan Lemasa Dan Lemasko.
Dalam kesempatan tersebut sekda mimika Michael Gomar yang hadir mewakili bupati mimika mengapresiasi keluarga besar binfora mimika dalam memberikan kontribusinya dalam pembangunan di mimika baik di lingkup swasta maupun pemerintahan, mewakili pemerintah sekda mimika berharap ada dukungan kepada pemerintah dari binfora baik secara internal binfora maupun kontribusi di lingkungan masyarakat.
Dalam prosesi musyawarah adat Binfora Kabupaten Mimika IV 2021 – 2026 pelantikan ketua terpilih, serah terima kepengurusan dari ketua terdahulu Hengki Binur kepada ketua terpilih Richard Wakum disaksikan secara bersama badan pengurus lainnya, masyarakat Binfora serta tamu undangan.
Dalam sambutannya dirinya berpesan agar Binfora Mimika dapat membangun kebersamaan kepada semua pihak terutama kepada pemilik hak ulayat di kabupaten mimika.