Sinergi Kementerian Agama dan Dukcapil Mimika, Lahirkan “Kanda Sip” Data Perkawinan

Sinergi kementerian agama dan dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten mimika dalam pelayanan data perkawinan di wujudkan dalam penandatanganan memorandum of understanding (mou) dalam program kanda sip yaitu sistem integrasi pelayanan dengan tujuan mewujudkan satu data kependudukan indonesia sesuai instruksi dirjen dukcapil republik indonesia.

Dikatakan kepala kantor kementerian agama utler adrianus dalam kesempatan tersebut, integrasi program pelayanan ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam kepengurusan data terbaru setelah perkawinan di kua yang langsung dapat terupdate secara online di dukcapil mimika untuk mendapatkan kartu keluarga, ktp dan data kependudukan terbaru lainnya.

Dalam kesempatan tersebut wakil bupati mimika johannes rettob berkesempatan menyerahkan secara simbolis identitas baru kepada pasangan baru menikah berupa ktp kawin dan buku nikah sebagai langkah awal integrasi program kanda sip. Dirinya mengapresiasi disdukcapil mimika yang terus melakukan inovasi pelayanan dalam upaya memudahkan masyarakat dalam kepengurusan data kependudukan.

Postingan Terbaru