Lestarikan Noken Papua Berkualitas DP3AP2KB Mimika Bina 80 Perajut Noken
Pada
02 Sep, 2021
Dalam upaya peningkatan kapasitas sumber daya lembaga penyedia layanan pemberdayaan perempuan tahun 2021 dinas pemberdayaan perempuan perlindungan anak pengendalian penduduk dan keluarga berencana kabupaten mimika memberikan pelatihan rajutan yang di ikuti 80 orang perwakilan mama-mama papua dari distrik mimika baru dan wania serta perwakilan organisasi wanita di mimika yang di gelar selama tiga hari kedepan yang di bagi dalam tiga kelas.
Kegiatan pembinaan tersebut di gelar selain untuk peningkatan kapasitas sumberdaya serta upaya peningkatan ekonomi lokal hal tersebut juga bertujuan untuk pelestarian rajutan noken sebagai salahsatu kerajinan budaya lokal.
Pada kegiatan tersebut para pembina dan pelatih pun dihadirkan dari para perajut profesional asli papua yang dengan cermat dan mendetail melatih kader perajut noken untuk menghasilkan hasil rajutan yang berkualitas dan memiliki nilai ekonomi.
Hasil rajutan yang telah jadi pun di pamerkan pada giat tersebut berupa dompet, tas, tempat tisu, serta model lainnya, kadis dp3ap2kb mimika maria rettob berharap usai pelatihan kerajinan merajut ini dapat berkelanjutan dengan membentuk usaha mikro kecil menengah (umkm) kedepan sebagai sarana pemasaran produk rajutan noken.