Perdana Layani Rute Dobo – Timika, Ini Fasilitas Kapal Penumpang Kmp. Satya Kencana Dua

Direktorat transportasi danau sungai dan penyeberangan dirjen perhubungan darat kementerian perhubungan bekerjasama pt. Dharma dwipa utama menggelar penyambutan pelayaran perdana kmp satya kencana dua dengan rute dobo – saumlaki – tual - timika di pelabuhan pomako timika papua.

Wakil bupati mimika johannes rettob di dampingi kepala dinas perhubungan mimika jania basir dan direktur pt. Dharma dwipa utama gede mahartha bersama rombongan berkesempatan menaiki kapal dan melihat langsung fasilitas kmp satya kencana dua. Layanan pelayaran kapal tersebut akan beroperasi dua kali dalam satu bulan sesuai rutenya.

Dengan panjang 65,8 meter dan lebar 13,8 meter, kapal tersebut dapat mengangkut 450 penumpang dan 44 unit kendaraan campuran, kmp satya kencana dua juga dilengkapi fasilitas ruang ekonomi dan vip dan mushola.

Wakil bupati mimika berpesan dengan beroperasinya kapal tersebut hingga ke timika agar keselamatan pelayaran di utamakan dan konsisten dalam melakukan pelayaran yang telah di jadwalkan dengan memperhatikan standar pelayaran.

Postingan Terbaru